Selasa, 06 Januari 2009

Memory: Kartolo was a comedian ludruk legendary from Surabaya

Selasa, 06 Januari 2009 0

Selama kurun 80-an hingga pertengahan 90-an ada hiburan yang selalu dinanti dari radio ke radio, mulai anak2, ABG, bapak2, Ibu2, bagitu akrab dengan masyarakat Jawa Timur saat itu, yahh Ludruk Cak Kartolo cs . Dengan 4 sekawan (Sapari, Munawar, Basman dan Ning Kastini), merajai dunia dagelan Jawa Timuran (Suroboyoan). teringat masa2 SD, melihat bapak asyik mendengarkan dagelan Kartolo, beberapa file mp3 aku download dari pakdenono.com.
yeah humor2 renyah, cerdas dan lugas membicarakan realitas dalam setiap lakon, sekian cerita yang dibawakan begitu menampakkan local genius, khas suroboyoan, ceplas-ceplos dan terkadang melantur dengan imajinasi liar.

Cerita dimulai dengan Jula-juli, dengan parikan pos yang menggelitik seperti :

Teju mare teplek
Lombok abang kari ngulek
Mulo nek masak sing iso sedep
Mulo mangan e cik telap-telep,

Jangan terong di gawe janganan
Iwak tempe di campur tahu
Mulo nek uwong nek doyan mangan
Mulo awak e cik cepet lemu

Iwak bandeng mangan iwak ucenk,
Iwak hiu nek mangan tumpeng
Mulo kenditono sampek metenteng
nek wong lemu lak pancen ayu,

yu yu yu mbak ayu dadi prawan ojo nguya-ngguyu,
dasar e anteng rupane ayu
dituturi wong tuo ayo podo di gugu,
seje maneh mbarek sing bengesan
senegane kluyuran,
saben dino terus begadang
tapi ga iso mbumboni jangan...

namung semanten syairan kulo
sae lan mboten purun kareso
ditinggal awa-awe
molo dagelan iki kancane dewe... (lakon:Penghijauan).

dagelan yang cerdas, fresh serta tema-tema yang dekat dengan rakyat kecil membuat membuat, Ludruk Cak Kartolo Cs lekat tak terpisahkan dari bagian Masyarakat Jawa Timur, selain sejarah ludruk yang kental dengan bentuk2 perlawanannya, Cak Kartolo Cs pun Mengemas sekian kririk-kritik sosial lewat parikan dan lakon2, hal yang bikin kita betah dengerin dagelan Cak Kartolo ialah alur-alur cerita yang uning, terkadang mbulet namun senantiasa selesai dengan Coro Ludruk (saya membahasakan uraian hal2 rumit dengan cara tengah yang sederhana),.
mengingat Cak Kartolo, Adalah membaca legenda dan kesuksesan luarbiasa seni tradisi (Ludruk)pada masa itu. yho ngerungokno dagelan Cak Kartolo ae timbang pusing mikir krisis BBM. (download e di http://pakdenono.com/mp3_comedian_kartolo.htm#001 ) Read More..

Sandal

urip sepisan kui nunjuk no kejujuran ne


Gerobak reot itu ditepikan disisi rumah kardus Karman, seharian itu dia telah kembali pulang, setelah menyisir alun-alun kidul dan sepanjang gang-gang Malioboro hingga jalan solo, mengais apapun barang yang dibuang banyak orang di tempat sampah untuk dikumpulkan, dipisah dan dijual pada pengepul, geliat hangat matari sore itu masih mengantarkannya pada kesibukan memisah botol-botol plastik dan kardus, “sekian banyak sandal yang bapak kumpulkan?” sambil mengantar segelas air, supri anak karman satu-satunya tetap tak digubris,”kenapa tak kau pilih yang terbaik untuk kau pakai sendiri?”, “biarpun kanan-kirinya tak sama, biarlah kaki bapak terlindung sandal itu”, begitu datar karman berkata“ini...kupilih beberapa pasang berikan lik Giat dan bu dhe Narti ”,”aku lelaki yang terbiasa dengan basah dan panasnya tanah jalanan”, kemudian supri menggumam dan pergi ke rumah lik Giat dan bu dhe Narti "Sandal akan lindungi Kakimu yang mengering pecah itu..!!" begitulah dialog terakhir sore itu beriringan dengan riuh bocah kali code mengakhiri dolanan mereka.

****

Sepagi itu kumpulan burung gereja dibubarkan Amarah karman, dua-tiga tamparan punggung sandal supri terima tepat di kepala, semakin memerah saja mata karman menghajar, dan memerah pula mata supri menahan tangis yang entah mengapa tak mau meneteskan air mata, " DARI MANA SANDA INI..????" "KATAKAN..!!", "dad...dad..dad..dari Masjid Pak", "KAU MENCURI", "Iya HaH KAU MENCURI","KATAKAN KAU MENCURI??", tak terkendali Karman terus melayangkan pukulan dari punggung sandal, yang gemetar dia genggam erat, namun sebentar terhenti karna teriakan supri "Tat..Tapi ini buat BAPAK KERJA..", Karman menghela serasa kehabisan nafas "KERJAAAA...!! hAH", "Apa KERJA KAU BILANG..!!!" serasa mendapatkan kembali tenaganya, sebuah pukulan sangat keras diterima bahu kanan Supri,"Heiiiii...ANAK KARMAN TIDAK MENCURI", semakin dirasa kesakitan batin dan tubuh supri, ia pun menghindar dan berlari pergi meninggalkan Karman yang memerah tersengal-sengal, "PERGI KAU....JANGAN KEMBALI..Annak karman tidak mencuri, tidak mencuri" tubuhnya lemas bersamaan dengan menghilangnya bayangan Supri.

****

pergulatan Supri adalah pergulatan mimpi dan kerak tebal di jiwa karman, mimpi menghadirkan keyamanan bagi kaki kering Karman dan keteguahan yang mengerak tebal pada diri karman, selama matahari bergerak supri tak sadar telah begitu jauh menyusuri jalanan, merasakan sapaan panas aspal, dan masih dalam kurungan bayang-bayang sang Bapak, pikiran-pikiran tentang kejadian tadi Pagi dikelolanya dalam otak, sepanjang jalan beberapa kali ia menjumpai sandal tang terbuang di jalan, tak berpasang, utuh, putus ataupun rusak taktampak bentuk. langkahnya tak terhentikan, melewati beberapa toko sandal, memandang sejenak tak memberikan kesan sedikit pun dalam pikirannya, karna yang ada hanyalah gaung suara Karman "ANAK KARMAN TIDAK MENCURI..!!", beberapa langkah ia memutuskan duduk di pelataran sebuah Mal di Jalan Solo, terdengar lirih obrolan sepasang remaja yang duduk sedikit jauh di sampingnya, sebuah obrolan yang terdengar menyebut satu kata "SANDAL", sekuat mungkin Supri mengupayakan pendengarannya, menyimak obrolan sepasang kekasih itu, sebait obrolah tentang hadiah tahun baru, sebuah Sandal koleksi butik Sandal Yongki Komaladi, sebuah hitungan rupiah yang terlalu muluk-muluk untuk sebuah sandal itu, menambah bahan pikir baru bagi Supri dan memutuskan kembali berjalan merenungi tiga buah kata, SANDAL,MENCURI dan KEHIDUPAN. pemandangan lalu lalang manusia dijalan mengembalikan kesadarannya akan peran SANDAL menemani gerak manusia, dan mimpi itu adalah upayanya tadi pagi, hadiah Sandal pada Karman yang justru memicu merah wajah Karman Marah penuh emosi, sebuah sikap teguh mengupayakan sesuatu pada jalannya, apapun kondisinya. lagi-lagi bentakan itu meneror telinga Supri "Anak KARMAN TIDAK MENCURI...!!!".

****

SANDAL di sandang ndang Bhudal, begitulah bocah itu mencoba menerjemahkan, mereka tak kan Bhudal tanpa SANDAL, "ahhh aku pun akan berangkat mendapatkannya", "Pak e, Karman kita akan bhudal, dan bukan dengan upayaku mencuri tadi pagi...", "Aku akan mendapatkannya tanpa MENCURI","sebelum aku berhenti melangkah", supri berjalan menyusuri kampung Catur Tunggal, beragam pertemuan dan dialong singkat di jalan ia lalui, hingga penggambaran kembali ceritanya pagi tadi pada seorang kakek tua di sebuah teras rumah, sebuah penceritaan ulang yang membuat kakek itu menitipkan pesan bagi Karman berupa Sandal lily tipis yang tampak masih menyisakan kekuatan. begitu riang Supri mengakhiri pertikaian yang bergeriak di otaknya, membawa sebuah SANDAL berbungkus slam seorang kakek untuk KARMAN, dikejarnya matari senja, berlari bahagia, melewati pematang Sawah, jalan tikus menuju bedeng kardus rumah karman, membawa sebuah MIMPI, yang ingin dihadirkannya pada Karman...."BAPAAAAAAK AKU BUKAN PENCURIIIIII"

****

Deru tangis, rasakan begitu dalam menahan isak, terputus-putus dan tak terbendung jua air mata itu..., tangisan mimpi yang pecah di ujung senja pamatang sawah makam Kenangan, Supri menyadari upayanya menghadirkan mimpi, tak tergapai, upaya hanya sekedar upaya, mimpi takbisa jadi acuan, keinginan yang selalu membayangi hanyalah teror, dan ia menunduk lesu tanpa SANDAL di Tangan setelah beberap menit yang lalu ia dikeroyok sekelompok pemuda mabuk, di sudut makam, kejadian itu menjadi buntut teriakan riang Supri berlari melewati sekelompok pemuda sambil mengangkat tinggi-tinggi Sandal pemberian seorang kakek,"WOOOII PAAAK INI SANDAL UNTUKMU", teriakan itu mengumpulkan arah pandang para pemuda pada Supri, seakan ditantang mereka pun menghajar Supri dan merampas Sandal di tangannya.......lantas menderu-deru tangis itu dan matari pun tenggelam, menenggelamkan upaya Supri menghadirkan sebuah Mimpi. Read More..

Kembali Ke Kampus, Menelan Segalanya

Huhh... lama Ga online, jadi pingin coret2..., Weiii Dah Januari 2009 Tho.?? sibuk ngopi wae cah2..!!Waktunya nilik i kampus setelah Sekian lama dikalahkan oleh kejenuhan saat berada di bangku-bangku kampus, 2009 ini aku pun harus melawan segalanya, kondisi meninggalkan bangku kampus ternyata menciptakan rasa tidak nyaman bagi orang-orang tercinta di sekitar ku, bagaimanapun mereka tetap menempatkan status akdemik sebagai sebuah tanggung jawab pokok ku, harus segera terselesaikan dan beralih pada tanggungjawab yang lain, pikir punya pikir aku pun yakin bisa mengakali sekian proses formal akademik tersebut, diluar polah sing njero diakali ae?? kalo yang mereka inginkan sekedar absensi 75%.
Berhadapan dengan sebuah jurusan baru (Prodi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora UIN Sunan Kalijaga), aku pun berhadapan dengan pola pengembangan, kurikulum, dosen dan sistem yang tidak jelas pula, hal yang membikin bosan berada di kampus adalah karakter dosen yang tampak secara nilai hanya bekerja menyelesaikan tugas dan menerima gaji di awal bulan, kebuntuan proses belajar mengajar, hal itu pun dikuatkan oleh karakter teman-teman mahasiswa yang acuh akan sekian kondisi dan lebih memilih menjalani sekian rutinitas akademik yang menjemukan itu secara datar, mengalir dan apa adanya, atau memilih beraktifitas dalam kelompok-kelompok pergerakan yang mulai disibukkan merebut dan berebut kekuasaan di kampus hingga memegang kendali dana kegiatan mahasiswa untuk kelompok mereka.
Hal yang semakin membuat ku tak habis pikir adalah upaya pengelola prodi, memanipulasi kondisi jurusan, lewat laporan palsu mereka tentang komposisi dosen prodi, fasilitas dan kebohongan-kebohongan lainnya pada proses mendapatkan akreditasi Ilmu Komunikasi. Upaya kebohongan pun menuai hasil “akreditasi B”, sebuah status yang cukup membanggakan untuk sebuah program studi baru dan status ini pun ramai digembar-gemborkan pengelola prodi, Anj*****ng, sebuah kebohongan yang dibangga-banggakan, inikah yang dicari ?? Sebuah pencitraan? Pencapaian?
Jalan satu-satunya aku harus menelan sekian kondisi busuk di Program studi Ilmu Komunikasi untuk membuat mereka yang kucintai tersenyum.
Spirit ludruk menemaniku, yaa seperti sekian cerita dan lakon dalam Ludruk, menyelesaikan beragam konflik dengan trik-trik cerdas dagelan mereka, aku pun menganggap Bangku akademik sebagai sebuah dagelan,yang harus diakali.
Wis Gampang…..iso diatur Cak….!!! Ayo dibudali CAK..!! Read More..
 
Design by Pocket